PADANG PANJANG, KOMINFO -- Peringati Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-29, Pemerintah Kota Padang Panjang melalui Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPKBPPPA) gelar pelayanan KB gratis. Kegiatan untuj akseptor KB ini, diadakan serentak di seluruh fasilitas kesehatan yang ada di Padang Panjang, Rabu (15/6).
Kasi Pelayanan KB, Upit Harnita, SKM memyampaikan, selain untuk menyambut Harganas, kegiatan ini juga untuk mencapai cakupan ber-KB di Kota Padang Panjang.
Sasaran utamanya, kata Upit, pasangan usia subur (PUS). Sebelumnya pihaknya telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk mengikuti kegiatan ini.
"Kita ingin semua PUS mengikuti kegiatan ini. Sehingga capaian peserta KB kita tercapai dan masyarakat yang ikut juga terbantu," ujarnya.
Winda, warga RT 11 Kelurahan Ganting, Kecamatan Padang Panjang Timur (PPT) merasa terbantu dengan adanya pelayanan KB gratis ini.
"Kami sangat tertolong dengan adanya pelayanan ini. Karena selama ini kami memikirkan dana untuk ber-KB, jadi tidak tertarik untuk memasang KB. Kalau ada gratis seperti ini, tentu kami antusias untuk mengikutinya," sebut Winda. (cigus)
0 comments:
Posting Komentar